Jelang HUT ke 59, Satlantas Polres Kampar Gelar Kegiatan Kemasyarakatan

BANGKINANG, Oketimes.com- Jelang pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 59 yang jatuh pada 22 September 2014, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kampar menggelar kegiatan sosial kemasyarakatan.

Kasatlantas Polres Kampar, AKP Alex Sandy Siregar SH SIK MH mengatakan, kegiatan kemasyarakatan tersebut merupakan wujud Satlantas Polres Kampar untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

"Dengan kegiatan seperti itu, kami bisa langsung bertegur sapa, salam dan senyum kepada masyarakat. Dan apa yang menjadi bagian dari masukan positif masyarakat langsung kami terima serta masyarakat juga bisa mengenal lebih dekat di hati sosok kami sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat," ujar Kasatlantas Polres Kampar, AKP Alex Sandy Siregar SH SIK MH saat ditemui riaueditor.com, Sabtu (20/9) di ruang kerjanya.

Kendati demikian, lanjut AKP Alex, sebagai Polri, kami juga merupakan bagian dari masyarakat. "Kami bekerja tidak bisa tanpa masyarakat. Begitu juga sebaliknya, masyarakat bila memerlukan bantuan, kami selalu siap mengabdi dengan tulus kepada masyarakat yang membutuhkannya," jelas Kasatlantas Polres Kampar.

Adapun rangkaian kegiatan dalam rangka menjelang HUT Satlantas ke 59 ini, kata AKP Alex, yakni melakukan sosialisasi bekerjasama dengan Dispora Kampar dihadapan siswa maupun para pengajar pendidikan yang dilaksanakan di Hotel Mona Pekanbaru, kunjungan ke SD Negeri 002 Bangkinang yakni Polisi Anak (Polsana), pembagian sembako kepada masyarakat yang kurang mampu di Bangkinang yang dilaksanakan pada 8 September 2014 dan pada 19 September 2014 kami membagikan secara gratis masker untuk masyarakat sebanyak 300 buah di Jalan M Yamin dan Ahmad Yani Bangkinang.

"Kami berharap, di HUT Satlantas ke 59 ini, kami bisa lebih mendekatkan diri di tengah masyarakat dan masyarakat pun bisa lebih kenal kami selalu dihati," harapnya.(vila)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait